Jaringan Internet Terganggu Lagi di Papua, Telkomsel Jelaskan Penyebabnya

Endy Langobelen

Selasa, 9 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi jaringan internet Telkomsel down. (Foto: Istimewa/blog.dimensidata.com)

i

Ilustrasi jaringan internet Telkomsel down. (Foto: Istimewa/blog.dimensidata.com)

NABIRE – Layanan internet Telkomsel dan IndiHome mengalami penurunan kualitas di sejumlah wilayah Papua Tengah, Papua Selatan, dan Papua Barat sejak Selasa (9/9/2025) sore.

Kondisi ini membuat sebagian besar pelanggan, termasuk di Nabire, melaporkan sulitnya mengakses jaringan internet.

Telkomsel melalui General Manager Region Network Operations and Productivity Telkomsel Maluku dan Papua, Yasrinaldi, menjelaskan gangguan terjadi karena proses perbaikan tahap permanen (permanent recovery) pada kabel laut Sorong–Merauke yang tengah dikerjakan PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk.

“Selama proses perbaikan, akan ada penurunan kualitas layanan internet pada 9–10 September 2025 serta 12–14 September 2025,” ujar Yasrinaldi dalam pernyataan resminya, Senin (8/9/2025).

Baca Juga :  BBM Subsidi Langka di Mimika, Pertamina: Stok Menipis di Jobber

Ia merinci, penurunan kualitas internet Telkomsel dan IndiHome paling terdampak di Kabupaten Merauke, Boven Digoel, dan Kaimana.

Layanan di wilayah tersebut sementara dialihkan melalui jaringan backup radio terestrial dan satelit, sehingga kecepatan akses menjadi terbatas. Meski demikian, layanan telepon dan SMS tetap berjalan normal.

Pelanggan yang terdampak juga mendapat kompensasi berupa kuota komunikasi khusus, yakni 1.000 SMS dan 60 menit telepon seharga Rp1. Fasilitas ini bisa diaktifkan melalui UMB 88820# selama periode gangguan.

Baca Juga :  Barak Dapur Kodam XVII Cenderawasih di Jayapura Terbakar, Asap Tebal Sempat Panikkan Warga

Sementara itu, gangguan IndiHome juga dialami pelanggan di Kabupaten Mimika, Asmat, Mappi, Nabire, dan Waropen.

Telkomsel turut menyiapkan Posko Merah Putih di beberapa titik strategis di Merauke dan Mimika. Di posko ini, masyarakat bisa menikmati layanan internet gratis selama proses perbaikan berlangsung.

“Telkomsel menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan. Kami berkomitmen memberikan layanan terbaik dan akan terus menyampaikan pembaruan terkait perbaikan kabel laut ini,” kata Yasrinaldi.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Atap Gereja Katolik di Intan Jaya Rusak Akibat Pendaratan Helikopter
Seorang Pria Ditemukan Tewas di Mobil Bak Terbuka Depan SPBU KM 8 Mimika
Warga Blokade Jalan Ahmad Yani Mimika, Diduga Akibat Kasus Pembunuhan
Gangguan Mesin, Pesawat Smart Air PK-SNS Jatuh di Nabire Barat: Semua Selamat
Jaringan Internet Melambat, Telkomsel Akui Gangguan Nasional
Angin Kencang Terjang Nabire Malam Hari, Pohon dan Pagar Rumah Warga Roboh
Satu Korban Hilang Tenggelamnya KM Putra Siantan Ditemukan Selamat
Kapal KM Putra Siantan Tenggelam di Perairan Timika: 12 Penumpang Selamat, 1 Hilang

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:27 WIT

Atap Gereja Katolik di Intan Jaya Rusak Akibat Pendaratan Helikopter

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:55 WIT

Seorang Pria Ditemukan Tewas di Mobil Bak Terbuka Depan SPBU KM 8 Mimika

Rabu, 28 Januari 2026 - 10:56 WIT

Warga Blokade Jalan Ahmad Yani Mimika, Diduga Akibat Kasus Pembunuhan

Selasa, 27 Januari 2026 - 22:41 WIT

Gangguan Mesin, Pesawat Smart Air PK-SNS Jatuh di Nabire Barat: Semua Selamat

Kamis, 22 Januari 2026 - 17:22 WIT

Jaringan Internet Melambat, Telkomsel Akui Gangguan Nasional

Berita Terbaru

Solidaritas Merauke melakukan aksi spontan pada saat pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) 2026 di Gedung Olahraga (GOR) Hiad Sai, Merauke, Papua Selatan, Jumat (30/1/2026). (Foto: Istimewa/Solidaritas Merauke)

Suara

Solidaritas Merauke Desak Gereja Suarakan Penghentian PSN

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:32 WIT