Bupati Mimika Soroti Kedisiplinan Camat: Macam-macam, Kasih Putus!

Endy Langobelen

Selasa, 8 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Mimika, Johannes Rettob. (Foto: Galeri Papua/Endy Langobelen)

i

Bupati Mimika, Johannes Rettob. (Foto: Galeri Papua/Endy Langobelen)

MIMIKA – Bupati Kabupaten Mimika, Johannes Rettob, menyoroti kedisiplinan kinerja para camat di setiap kecamatan yang ada di Kabupaten Mimika, Papua Tengah.

John menilai, selama ini, para camat kerap meninggalkan lokasi tugasnya dengan memilih tinggal berlama-lama di Kota Timika. Hal ini tentu telah mengakibatkan pelayanan kepada masyarakat di pedalaman sering terhambat.

Oleh karena itu, di masa pemerintahannya, John berharap para camat selaku abdi negara dapat menunjukkan kerja sama yang baik serta kedisplinan dalam tugas dan pelayanannya.

“Dalam pemerintahan kami ke depan, camat itu akan dilantik di lokasi (tugasnya). Camat Jila, kita Lantik di Jila. Camat Potowaiburu, kita lantik di Potowaiburu,” tegas John saat memimpin apel gabungan perdana di pelataran Kantor Bupati Mimika, Jalan Poros SP3, Timika, Papua Tengah, Selasa (8/4/2025).

“Bawa juga istri. Kalau istri pegawai negeri, proses ikut pindah, jadi ketua PKK di sana. Jangan alasan camat itu ada di Timika. Kami tidak mau lihat,” imbuhnya.

Baca Juga :  Perizinan Survei Potensi Daerah Tingkatkan Potensi Investasi

John juga mengatakan, dalam 100 kerja, ia akan berupaya meningkatkan jaringan internet di setiap kecamatan dengan memasang Starlink. Dengan begitu, para camat dapat selalu terhubung secara virtual untuk diawasi.

“Dalam 100 hari kerja ini, saya akan berusaha supaya semua kantor-kantor distrik itu sudah bisa terhubung dan terlayani melalui ini (Starlink). Kita akan kontrol lewat rapat online. Saya akan rapat melalui online dan lakukan pengecekan,” tuturnya.

Orang nomor satu di Mimika itu menegaskan bilamana ada camat yang enggan berada di tempat tugas, maka akan segera dicopot dari jabatannya.

“Ya jelaslah, kita akan berhentikan dari camat. Wajib itu. Tidak bisa kerja, ya tidak usah. Harus siap, kan kita akan memulai dengan asesmen, jadi kalau asesmennya sudah siap, ya dia harus siap. Tapi kalau dia tidak siap ya jangan, supaya menghindari pemecatan di tengah jalan,” kata John saat diwawancarai awak media.

Baca Juga :  Cerdaskan Masyarakat, Pemkab Mimika Tahun Ini Bangun Lagi Perpustakaan

Di samping itu, John juga akan memberikan tanggung jawab kepada para camat untuk melaksanakan proyek-proyek pembangunan program pemerintah di kecamatan.

“Selama ini, proyek yang ada di kecamatan diurus oleh dinas. Besok, kita kasih ke kecamatan. Tapi kalau camatnya macam-macam, kita kasih putus. Ini serius, jadi kamu juga siap. Camat itu kaki tangan pemerintah, mewakili pemerintah di sini untuk berada di sana. Harus siap ditempatkan di mana saja,” tandasnya.

“Mari kita perbaiki diri kita masing-masing ke depan. Tadi, Pak Wakil sudah bilang, disiplin itu penting. Disiplin dalam semua hal. Disiplin terhadap waktu, pakaian, pekerjaan, jiwa dan raga kita,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

BRIDA Mimika Buka Akses Riset Daerah, Gandeng Perguruan Tinggi Lokal
BRIDA serta Kementerian Haji dan Umrah Resmi Gabung MPP Mimika
Pembagian DPA Pemkab Mimika Direncanakan Bersamaan Pelantikan Pejabat
Kick Off RKPD 2027 Resmi Dimulai, Mimika Fokus Pendidikan hingga Ketahanan Pangan
BRIDA Mimika Mulai Aktif, Siap Buka Layanan Riset dan Inovasi di MPP
Terima Keluhan Warga, Kadistrik Wania Janji Bawa Masalah Infrastruktur ke Pemkab
Jembatan Rusak di Distrik Tembagapura, Ini Tanggapan Kadis PUPR
Sejumlah Pejabat Eselon Pemkab Mimika Dilantik, Bupati John Tegaskan Hal Ini

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 19:58 WIT

BRIDA serta Kementerian Haji dan Umrah Resmi Gabung MPP Mimika

Selasa, 27 Januari 2026 - 07:56 WIT

Pembagian DPA Pemkab Mimika Direncanakan Bersamaan Pelantikan Pejabat

Senin, 26 Januari 2026 - 16:01 WIT

Kick Off RKPD 2027 Resmi Dimulai, Mimika Fokus Pendidikan hingga Ketahanan Pangan

Senin, 26 Januari 2026 - 15:57 WIT

BRIDA Mimika Mulai Aktif, Siap Buka Layanan Riset dan Inovasi di MPP

Jumat, 23 Januari 2026 - 20:12 WIT

Terima Keluhan Warga, Kadistrik Wania Janji Bawa Masalah Infrastruktur ke Pemkab

Berita Terbaru

Solidaritas Merauke melakukan aksi spontan pada saat pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) 2026 di Gedung Olahraga (GOR) Hiad Sai, Merauke, Papua Selatan, Jumat (30/1/2026). (Foto: Istimewa/Solidaritas Merauke)

Suara

Solidaritas Merauke Desak Gereja Suarakan Penghentian PSN

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:32 WIT