MIMIKA – Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Mimika, Johannes Rettob dan Emanuel Kemong (JOEL) mengajak seluruh paslon untuk bersama-sama menjalankan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Mimika dengan damai.
Hal itu diungkapkan Johannes Rettob dan Emanuel Kemong pada penetapan nomor urut calon Bupati dan calon wakil Bupati Mimika di pelataran Kantor KPU Mimika, Jalan Irigasi, Timika, Papua Tengah, Senim (23/9/2024).
Johannes Rettob dalam kesempatan itu juga mengajak agar seluruh paslon termasuk masyarakat pendukung para paslon untuk teta menjaga persatuan dan kekerabaratan.
“Saya berharap kebersamaan dan kekerabaratan kita tidak terpecah hanya karena politik. Kebersamaan dan kekerabaratan akan tetap terjaga jika kita laksanakan dengan damai, santun, dan kasih sayang,” ujar John.
Dia juga mengajak semua paslon untuk tidak saling menjatuhkan yang mana nantinya malah menimbulkan permasalahan di Mimika.
“Dalam kampanye nanti, kita tidak saling menjatuhkan yang nantinya membuat persoalan yang dapat menimbulkan kekacauan dan ketegangan. Kita semua punya massa dan kita wajib menjaga setiap massa agar Pilkada berjalan sesuai apa yang kita harapkan bersama, Pilkada yang aman dan damai,” kata John.
Hal yang sama juga diungkapkan Calon wakil Bupati Mimika, Emanuel Kemong.
“Kita semua adalah saudara. Siapapun yang terpilih dialah yang terbaik dan kita semua wajib baku jaga sehingga tidak ada perpecahan di antara kita semua” kata Emanuel Kemong.
Update berita terbaru lainnya dengan mengikuti saluran Galeripapua.com WhatsApp Channel. Klik link berikut https://whatsapp.com/channel/0029VafbmilChq6Dj7IL2i46










