Home / DPR

PPD Miru Gelar Bimtek Penyusunan LPJ Dana Tahapan Pilkada bagi PPS

Endy Langobelen

Sabtu, 7 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelaksanaan bimtek penyusunan LPJ penggunaan dana tahapan Pilkada serentak 2024 oleh PPD Mimika Baru di Ballroom Hotel Grand Tembaga, Jalan Yos Sudarso, Timika, Papua Tengah, Jumat (6/9/2024). (Foto: Istimewa/PPD Miru)

i

Pelaksanaan bimtek penyusunan LPJ penggunaan dana tahapan Pilkada serentak 2024 oleh PPD Mimika Baru di Ballroom Hotel Grand Tembaga, Jalan Yos Sudarso, Timika, Papua Tengah, Jumat (6/9/2024). (Foto: Istimewa/PPD Miru)

MIMIKA – Panitia Pemilihan Distrik Mimika Baru (PPD Miru) melaksanakan bimbingan teknis (bimtek) terkait penyusunan laporan pertanggungjawaban (LPJ) penggunaan dana tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.

Kegiatan yang diperuntukkan bagi para peserta dari Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Distrik Mimika Baru itu digelar di Ballroom Hotel Grand Tembaga, Jalan Yos Sudarso, Timika, Papua Tengah, Jumat (6/9/2024).

Ketua PPD Miru, Jembris Wafom, saat ditemui usai kegiatan menjelaskan bahwa bimtek tersebut bertujuan untuk membimbing anggota PPS terutama yang bertugas di bagian sekretariat yakni sekretaris dan bendahara yang juga didampingi oleh ketua PPS untuk dapat memahami pembuatan laporan pertanggungjawaban (LPJ).

“Jadi, kami memberikan bimbingan dan pemahaman mengenai pembuatan laporan pertanggungjawaban untuk penggunaan dana operasional maupun honorarium. Dengan begitu, nantinya mereka dapat membuat LPJ untuk dipertanggungjawabkan kepada KPU Mimika karena ini menyangkut keuangan negara,” jelas Jembris.

Baca Juga :  KPU Mimika Gelar Debat Publik Kedua Cabup dan Cawabup

“Ini juga bertujuan untukk menjelaskan kepada sekretariat PPS, dalam hal ini sekretaris dan bendahara, agar dapat bekerja bersama seirama dengan pengurus Badan Ad Hoc di tingkat kelurahan, kemudian ketua dan kedua anggota PPS di tingkat bawah supaya pelaksanaan tahapan ini bisa berjalan dengan maksimal,” imbuhnya.

Lebih lanjut Jembris menerangkan bahwa di dalam LPJ dana tahapan Pilkada, ada beberapa komponen di antaranya honorarium dan operasional.

“Honorarium sudah tentu diperuntukkan untuk honor atau upah kerja dari PPS baik ketua, sekretaris bendahar, dan anggota. Kemudian ada juga yang namanya operasional. Nah, operasional PPS ini yang perlu untuk dipertanggungjawabkan oleh sekretariat PPS dalam hal ini bendahara dan sekretaris,” terangnya.

Disampaikan besaran nilai honorarium untuk ketua PPS Rp1,5 juta, anggota PPS Rp1,2 juta, dan sekretaris Rp1.150.000,-. Sedangkan bendahara dan operator masing-masing Rp1.050.000,-.

Baca Juga :  PSU Ricuh di Mimika, KPU Duga Ada Mobilisasi Massa

“Sementara untuk operasional itu nominalnya adalah Rp2 juta di tingkat PPS kelurahan dan kampung. Paling tidak dana operasional Rp2 juta ini bisa menunjang teman-teman di PPS untuk melaksanakan tahapan di tingkat bawah,” tuturnya.

Foto bersama usai pelaksanaan bimtek penyusunan LPJ penggunaan dana tahapan Pilkada serentak 2024 oleh PPD Mimika Baru di Ballroom Hotel Grand Tembaga, Jalan Yos Sudarso, Timika, Papua Tengah, Jumat (6/9/2024). (Foto: Istimewa/PPD Miru)

Jembris berharap, melalui kegiatan bimtek ini, para peserta dapat memahami dan bisa secepatnya menyelesaikan proses penyusunan LPJ.

“Harapannya supaya dengan adanya bimtek LPJ ini, teman-teman PPS bisa secepatnya memasukan LPJ tiga bulan mereka dari bulan Juni, Juli, dan Agustus sehingga secepatnya bisa dimasukkan ke KPU Kabupaten Mimika untuk proses pencairan lebih lanjut,” pungkasnya.


Update berita terbaru lainnya dengan mengikuti saluran Galeripapua.com WhatsApp Channel. Klik link berikut https://whatsapp.com/channel/0029VafbmilChq6Dj7IL2i46

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

DPRK Paniai Apresiasi Jhon NR Gobai Sampaikan Aspirasi Warga ke Marinir AL
15 Mahasiswa STMIK Nabire Terima KIP Aspirasi dari DPRP Papua Tengah
Temui Demonstran, DPRK Mimika Janji Kawal Perlindungan Komoditi Lokal
DPRK Bangun Jembatan Darurat Siriwini, Warga Desak Pemprov Segera Bertindak
RDP dengan Dinkes, Komisi III DPRK Mimika Dorong Peningkatan Mutu Pelayanan Kesehatan
Reses di Tengah Trauma: Seruan Pulang dari Pengungsi Nduga
Perbup Plastik Sekali Pakai Tak Cukup, DPRK Mimika Minta Pemkab Maksimalkan Perda Sampah
DPD RI Soroti Kasus Bom Molotov Jubi yang Mandek, Siap Panggil Panglima TNI dan Kapolri

Berita Terkait

Rabu, 17 Desember 2025 - 06:30 WIT

DPRK Paniai Apresiasi Jhon NR Gobai Sampaikan Aspirasi Warga ke Marinir AL

Sabtu, 22 November 2025 - 01:12 WIT

15 Mahasiswa STMIK Nabire Terima KIP Aspirasi dari DPRP Papua Tengah

Sabtu, 22 November 2025 - 01:02 WIT

Temui Demonstran, DPRK Mimika Janji Kawal Perlindungan Komoditi Lokal

Rabu, 8 Oktober 2025 - 21:26 WIT

DPRK Bangun Jembatan Darurat Siriwini, Warga Desak Pemprov Segera Bertindak

Kamis, 18 September 2025 - 01:21 WIT

RDP dengan Dinkes, Komisi III DPRK Mimika Dorong Peningkatan Mutu Pelayanan Kesehatan

Berita Terbaru

Solidaritas Merauke melakukan aksi spontan pada saat pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) 2026 di Gedung Olahraga (GOR) Hiad Sai, Merauke, Papua Selatan, Jumat (30/1/2026). (Foto: Istimewa/Solidaritas Merauke)

Suara

Solidaritas Merauke Desak Gereja Suarakan Penghentian PSN

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:32 WIT