Home / DPR

RDP dengan Dinkes, Komisi III DPRK Mimika Dorong Peningkatan Mutu Pelayanan Kesehatan

Ahmad

Kamis, 18 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana RDP Komisi III DPRK Mimika bersama jajaran Dinas Kesehatan di ruang rapat Kantor DPRK Mimika, Rabu (17/9/2025). (Foto: Galeri Papua/Ahmad)

i

Suasana RDP Komisi III DPRK Mimika bersama jajaran Dinas Kesehatan di ruang rapat Kantor DPRK Mimika, Rabu (17/9/2025). (Foto: Galeri Papua/Ahmad)

MIMIKA – Dalam rangka menyamakan persepsi serta mendengarkan pendapat, Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Mimika melaksanakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Mimika.

Rapat dengar pendapat yang dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan, Reynold Ubra, beserta pemerhati kesehatan seperti kepala-kepala Puskesmas dan jajaran direksi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mimika dan RS Waa Banti itu digelar di ruang rapat Kantor DPRK Mimika, Rabu (17/9/2025).

Dalam RDP yang dipimpin langsung oleh Ketua Komisi III DPRK Mimika, Herman Gafur, tersebut Dinas Kesehatan Kabupaten Mimika beserta jajaran diberi kesempatan untuk memaparkan berbagai hal mengenai isu kesehatan di Kabupten Mimika, baik di kota Timika, wilayah pegunungan hingga ke pesisir.

Baca Juga :  Warga Bougenville Pilih Maximus-Peggi Demi Perubahan Ekonomi

Adapun persoalan yang disampaikan terdiri dari beberapa hal, mulai dari infrastruktur sarana dan prasarana, sumber daya manusia (SDM) tenaga kesehatan, peningkatan pelayanan hingga anggaran.

Ketua Komisi III DPRK Mimika, Herman Gafur, mengatakan pertemuan tersebut digelar untuk mendengarkan pendapat serta menyamakan presepsi bersama Dinas Kesehatan dan seluruh pemerhati kesehatan di Kabupaten Mimika.

Tentunya, hal ini juga akan menjadi jembatan untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Kabupaten Mimika serta tidak terjadi saling lempar tanggung jawab.

Ia pun berharap dengan RDP tersebut, layanan kesehatan di Kabupaten Mimika secara keseluruhan dapat dimaksimalkan.

Dari hasil RDP, ada beberapa hal yang akan didorong oleh dewan, diantaranya adalah sumber daya manusia (SDM) untuk tenaga kesehatan seperti dokter spesialis.

Baca Juga :  Umat Katolik Demo Uskup Merauke di Katedral Tiga Raja Timika

“Ini akan menjadi rekomendasi kita Komisi III kepada pemerintah daerah supaya kekurangan itu di tahun 2026 itu terpenuhi sehingga masyarakat Mimika yang mendapatkan pelayanan kesehatan jangan lagi di luar Mimika, tapi bisa langsung dilayani di Mimika,” jelas Herman.

Adapun atensi lain yang akan didorong adalah peningkatan tipe RSUD Mimika ke jenjang yang lebih tinggi.

“Jadi ini kita dorong supaya ada intervensi anggaran yang cukup bagi Dinas Kesehatan,” ucap Herman.

Selain itu, Komisi III DPRK juga mendorong pembukaan akses ke seluruh fasilitas kesehatan yang ada di Kabupaten Mimika baik di pegunungan maupun pesisir tanpa terkecuali dan harus dijadikan prioritas.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

DPRK Paniai Apresiasi Jhon NR Gobai Sampaikan Aspirasi Warga ke Marinir AL
15 Mahasiswa STMIK Nabire Terima KIP Aspirasi dari DPRP Papua Tengah
Temui Demonstran, DPRK Mimika Janji Kawal Perlindungan Komoditi Lokal
DPRK Bangun Jembatan Darurat Siriwini, Warga Desak Pemprov Segera Bertindak
Reses di Tengah Trauma: Seruan Pulang dari Pengungsi Nduga
Perbup Plastik Sekali Pakai Tak Cukup, DPRK Mimika Minta Pemkab Maksimalkan Perda Sampah
DPD RI Soroti Kasus Bom Molotov Jubi yang Mandek, Siap Panggil Panglima TNI dan Kapolri
Program Makan Bergizi Gratis Digenjot di Manokwari, Sasar Anak dan Ibu Hamil

Berita Terkait

Rabu, 17 Desember 2025 - 06:30 WIT

DPRK Paniai Apresiasi Jhon NR Gobai Sampaikan Aspirasi Warga ke Marinir AL

Sabtu, 22 November 2025 - 01:12 WIT

15 Mahasiswa STMIK Nabire Terima KIP Aspirasi dari DPRP Papua Tengah

Sabtu, 22 November 2025 - 01:02 WIT

Temui Demonstran, DPRK Mimika Janji Kawal Perlindungan Komoditi Lokal

Rabu, 8 Oktober 2025 - 21:26 WIT

DPRK Bangun Jembatan Darurat Siriwini, Warga Desak Pemprov Segera Bertindak

Kamis, 18 September 2025 - 01:21 WIT

RDP dengan Dinkes, Komisi III DPRK Mimika Dorong Peningkatan Mutu Pelayanan Kesehatan

Berita Terbaru

Solidaritas Merauke melakukan aksi spontan pada saat pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) 2026 di Gedung Olahraga (GOR) Hiad Sai, Merauke, Papua Selatan, Jumat (30/1/2026). (Foto: Istimewa/Solidaritas Merauke)

Suara

Solidaritas Merauke Desak Gereja Suarakan Penghentian PSN

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:32 WIT