127 Jemaah Haji Asal Mimika Dijadwalkan Berangkat pada April Mendatang

Ahmad

Jumat, 30 Januari 2026

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Plt Kepala Kantor Kementerian Haji dan Umrah Kabupaten Mimika, Abdul Sakir. (Foto: Galeri Papua/Ahmad)

i

Plt Kepala Kantor Kementerian Haji dan Umrah Kabupaten Mimika, Abdul Sakir. (Foto: Galeri Papua/Ahmad)

MIMIKA — Sebanyak 127 jemaah calon haji asal Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, dipastikan akan menunaikan ibadah haji pada musim haji tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi.

Seluruh jemaah tersebut dipastikan telah menyelesaikan tahapan administrasi dan persiapan kesehatan.

Kepastian tersebut disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kantor Kementerian Haji dan Umrah Republik Indonesia Kabupaten Mimika, Abdul Sakir, saat ditemui di loket pelayanan Kementerian Haji dan Umrah yang berada di lantai 3 Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Mimika, Selasa (27/1/2026).

Baca Juga :  Bupati Mimika Minta Masyarakat Jaga Toleransi di Bulan Penuh Berkah

“Kalau untuk haji tahun ini yang berangkat kurang lebih 127 jemaah di tahun 2026,” jelas Abdul Sakir.

Ia menjelaskan, seluruh calon jemaah haji asal Mimika telah melakukan pelunasan biaya perjalanan ibadah haji sesuai ketentuan yang berlaku.

Selain itu, para jemaah juga telah dinyatakan memenuhi syarat istitha’ah setelah menjalani pemeriksaan kesehatan dan tahapan pendukung lainnya.

Baca Juga :  Pekan Depan Kemenag Papua Barat Pantau Hilal di Tiga Lokasi

Menurut Abdul Sakir, proses persiapan keberangkatan berjalan lancar dan tidak menemui kendala berarti.

Pihaknya terus melakukan pendampingan agar seluruh jemaah siap secara fisik maupun mental sebelum berangkat ke Tanah Suci.

Adapun jadwal keberangkatan jemaah haji asal Mimika direncanakan pada 21 April 2026, mengikuti kloter yang telah ditetapkan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Panitia Muspasme Stasi St. Yohanes Eyagitaida Terbentuk, Umat dan 10 Kampung Topiyai Siap Sukseskan Agenda Gereja
Pengakuan Pastor di Timika: OPM Berjuang karena Luka dan Martabat Papua
Uskup Timika Soroti “Memoria Pahit” Orang Papua dalam Refleksi Tutup Tahun 2025
Uskup Timika Serukan Keberanian Menjaga Alam dan Budaya Papua dalam Roh Kudus
Satu Sapi, Seribu Makna: Bupati Mimika Bawa Spirit Berbagi ke Masjid Al Furqan
Kurban Ramah Lingkungan ala LDII Mimika Tuai Pujian dari Bupati
Ketat dan Higienis, Kurban Masjid Miftahul Huda Penuhi Standar Kesehatan
Iduladha di Mimika: Merajut Harmoni dalam Bingkai Keberagaman
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 22:10 WIT

127 Jemaah Haji Asal Mimika Dijadwalkan Berangkat pada April Mendatang

Selasa, 13 Januari 2026 - 22:35 WIT

Panitia Muspasme Stasi St. Yohanes Eyagitaida Terbentuk, Umat dan 10 Kampung Topiyai Siap Sukseskan Agenda Gereja

Senin, 5 Januari 2026 - 01:49 WIT

Pengakuan Pastor di Timika: OPM Berjuang karena Luka dan Martabat Papua

Kamis, 1 Januari 2026 - 21:38 WIT

Uskup Timika Soroti “Memoria Pahit” Orang Papua dalam Refleksi Tutup Tahun 2025

Senin, 9 Juni 2025 - 04:09 WIT

Uskup Timika Serukan Keberanian Menjaga Alam dan Budaya Papua dalam Roh Kudus

Berita Terbaru

Solidaritas Merauke melakukan aksi spontan pada saat pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) 2026 di Gedung Olahraga (GOR) Hiad Sai, Merauke, Papua Selatan, Jumat (30/1/2026). (Foto: Istimewa/Solidaritas Merauke)

Suara

Solidaritas Merauke Desak Gereja Suarakan Penghentian PSN

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:32 WIT