Tekan Angka Pengangguran, Pemprov Papua Tengah Gelar Exhibition & Job Fair

Jefri Manehat

Selasa, 7 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ribuan pencari kerja di Mimika mengantre untuk melakukan registrasi dalam kegiatan Exhibition and Job Fair, Selasa (7/11/2023). (Foto: Galeri Papua/Moh. Wahyu Welerubun)

i

Ribuan pencari kerja di Mimika mengantre untuk melakukan registrasi dalam kegiatan Exhibition and Job Fair, Selasa (7/11/2023). (Foto: Galeri Papua/Moh. Wahyu Welerubun)

MIMIKA – Dalam rangka menekan angka pengangguran di Papua Tengah, Pemerintah Provinsi Papua Tengah secara perdana menggelar Exhibition and Job Fair, Selasa (7/11/2023).

Kegiatan yang dikhususkan di Kabupaten Mimika itu digelar di halaman Hotel Horison Ultima, Jalan Hasanuddin, Timika, Papua Tengah, dengan melibatkan 113 perusahaan.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Papua Tengah, Fred James Boray, menjelaskan kegiatan Exhibition and Job Fair ini digelar di Kabupaten Mimika lantaran angka pengangguran di Mimika paling tinggi.

Baca Juga :  Dua Anggota Polisi Dikabarkan Tewas Tertembak di Paniai

“Berdasarkan data angka pengangguran, di Mimika, mencapai 4 ribuan orang. Dengan terselenggaranya Exhibition Job Fair ini, kita berharap setidaknya sebagian besar para pencari kerja di Timika dapat diakomodir,” ujar Fred James Boray saat ditemui di lokasi kegiatan.

“Di sini, kita sediakan 113 perusahaan, pencaker tinggal memilih sesuai dengan kemampuan dan disiplin ilmu mereka masing-masing dan sesuai kebutuhan perusahan, karena untuk penilaian juga dikembalikan ke setiap perusahaan,” tutur Fred.

Lebih lanjut Fred menyebutkan bahwa Exhibition Job Fair ini juga diprioritaskan bagi orang asli Papua (OAP) dengan persentase 70 persen dan non Papua 30 persen.

Baca Juga :  Pimpinan OPD di Lingkup Pemkab Mimika Diminta Perketat Absensi Pegawai

Dia menambahkan, Exhibition Job Fair ini merupakan langkah kongkrit yang diambil Penjabat Gubernur Papua Tengah, Ribka Haluk, dalam pemecahan masalah pengangguran di Papua Tengah.

“Dengan terselenggaranya kegiatan ini, kita berharap angka pengangguran di Mimika dapat ditekan,” ujarnya

Sebagai informasi, kegiatan Exhibition and Job Fair ini bakal berlangsung selama tiga hari, mulai dari hari Selasa (7/11/2023) hingga Kamis (9/11/2023).

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

BRIDA Mimika Buka Akses Riset Daerah, Gandeng Perguruan Tinggi Lokal
BRIDA serta Kementerian Haji dan Umrah Resmi Gabung MPP Mimika
Pembagian DPA Pemkab Mimika Direncanakan Bersamaan Pelantikan Pejabat
Kick Off RKPD 2027 Resmi Dimulai, Mimika Fokus Pendidikan hingga Ketahanan Pangan
BRIDA Mimika Mulai Aktif, Siap Buka Layanan Riset dan Inovasi di MPP
Terima Keluhan Warga, Kadistrik Wania Janji Bawa Masalah Infrastruktur ke Pemkab
Jembatan Rusak di Distrik Tembagapura, Ini Tanggapan Kadis PUPR
Sejumlah Pejabat Eselon Pemkab Mimika Dilantik, Bupati John Tegaskan Hal Ini

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 19:58 WIT

BRIDA serta Kementerian Haji dan Umrah Resmi Gabung MPP Mimika

Selasa, 27 Januari 2026 - 07:56 WIT

Pembagian DPA Pemkab Mimika Direncanakan Bersamaan Pelantikan Pejabat

Senin, 26 Januari 2026 - 16:01 WIT

Kick Off RKPD 2027 Resmi Dimulai, Mimika Fokus Pendidikan hingga Ketahanan Pangan

Senin, 26 Januari 2026 - 15:57 WIT

BRIDA Mimika Mulai Aktif, Siap Buka Layanan Riset dan Inovasi di MPP

Jumat, 23 Januari 2026 - 20:12 WIT

Terima Keluhan Warga, Kadistrik Wania Janji Bawa Masalah Infrastruktur ke Pemkab

Berita Terbaru

Solidaritas Merauke melakukan aksi spontan pada saat pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) 2026 di Gedung Olahraga (GOR) Hiad Sai, Merauke, Papua Selatan, Jumat (30/1/2026). (Foto: Istimewa/Solidaritas Merauke)

Suara

Solidaritas Merauke Desak Gereja Suarakan Penghentian PSN

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:32 WIT