Seorang Perempuan Ditikam OTK di Jalan Hasanuddin Timika

Ahmad

Jumat, 22 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Korban saat tergeletak di jalan usai ditikam. (Foto: Istimewa/Tangkapan layar video amatir)

i

Korban saat tergeletak di jalan usai ditikam. (Foto: Istimewa/Tangkapan layar video amatir)

MIMIKA – Seorang perempuan berinisial NW alias L usia 19, mengalami penikaman oleh orang tak dikenal di Jalan Hassanudin, Timika, Papua Tengah, tepatnya di depan Kantor Pegadaian Timika, sekira pukul 01.00 WIT, Jumat (22/03/2024) dini hari.

Kasat Reskrim Polres Mimika, Iptu Fajar Zadiq, melalui pesan suara menyebut kronologi berawal saat korban sedang berjalan di sekitaran tempat kejadian perkara (TKP).

Baca Juga :  Polisi Dalami Penyebab Meninggalnya YA di SP1 Mimika

“Tiba-tiba datang pelaku dengan menggunakan kendaraan roda dua (Sepeda Motor) dan langsung menikam korban,” jelas Iptu Fajar.

“Korban pun kemudian jatuh tersungkur dan mengalami pendarahan yang cukup hebat. Akibat kejadian itu, korban mengalami luka pada bagian pangkal paha kiri depan,” imbuhnya.

Iptu Fajar menyampaikan, saat itu, korban yang dalam keadaan selamat langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mimika untuk mendapatkan penanganan medis.

Baca Juga :  KLHK dan Bappenas Kunjungi PTFI Pantau Reklamasi dan Pemberdayaan Masyarakat

“Saat ini (korban) sudah dalam penanganan dan perawatan (medis) di RSUD Mimika,” ungkap Iptu Fajar.

Iptu Fajar menyatakan, polisi akan terus melakukan penyelidikan guna mengungkap pelaku yang masih dalam kejaran polisi, sembari mengumpulkan bukti-bukti.

Polisi juga terus menyelidiki motif buntut kejadian tersebut lantaran korban belum dapat dimintai keterangan karena masih dalam perawatan medis.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polisi Identifikasi Pelaku Begal Sadis di Jalan Bougenville Timika
Begal di Jalan Bougenville Mimika, Korban Alami Tangan Putus
Aksi Palang Jalan Ricuh di Mimika, Dua Anggota Brimob Kena Panah
Polres Mimika Ungkap Kasus Peredaran Obat Keras Jenis Tramadol
Aksi Bisu Kaum Awam Katolik di Merauke Dibubarkan Paksa, 11 Orang Sempat Ditangkap
Yahukimo Memanas, Kontak Senjata Berujung Korban Jiwa
LBH Papua Pos Sorong Soroti Mandeknya Kasus Dugaan Penyiksaan Warga oleh Oknum Polisi
Kejari Mimika Pulihkan Hak Korban Pencurian, Sepeda Motor Dikembalikan

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 22:01 WIT

Polisi Identifikasi Pelaku Begal Sadis di Jalan Bougenville Timika

Kamis, 29 Januari 2026 - 14:54 WIT

Begal di Jalan Bougenville Mimika, Korban Alami Tangan Putus

Kamis, 29 Januari 2026 - 07:12 WIT

Aksi Palang Jalan Ricuh di Mimika, Dua Anggota Brimob Kena Panah

Selasa, 27 Januari 2026 - 21:08 WIT

Polres Mimika Ungkap Kasus Peredaran Obat Keras Jenis Tramadol

Minggu, 25 Januari 2026 - 23:59 WIT

Aksi Bisu Kaum Awam Katolik di Merauke Dibubarkan Paksa, 11 Orang Sempat Ditangkap

Berita Terbaru

Solidaritas Merauke melakukan aksi spontan pada saat pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) 2026 di Gedung Olahraga (GOR) Hiad Sai, Merauke, Papua Selatan, Jumat (30/1/2026). (Foto: Istimewa/Solidaritas Merauke)

Suara

Solidaritas Merauke Desak Gereja Suarakan Penghentian PSN

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:32 WIT