MIMIKA – Pemerintah Kabupaten Mimika bersama unsur TNI-Polri menggelar upacara tabur bunga di perairan kawasan Pelabuhan Perikanan Poumako, Timika, Papua Tengah, Rabu (14/8/2024).
Kegiatan tabur bunga tersebut dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-79 kemerdekaan Republik Indonesia (RI).
Pantauan Galeripapua.com, upacara tabur bunga dipimpin langsung Komandan Lanud Yohanis Kapiyau Mimika, Letkol Pnb Kamto Adi Saputra, yang bertindak sebagai Inspektur upacara.
Upacara persiapan pasukan mengawali upacara tabur bunga tersebut dan dilanjutkan dengan penaburan bunga untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia.
Tabur bunga dilakukan di atas dermaga PPI Poumako. Para pimpinan daerah satu persatu menabur bunga ke sungai untuk menghormati para pahlawan.
Update berita terbaru lainnya dengan mengikuti saluran Galeripapua.com WhatsApp Channel. Klik link berikut https://whatsapp.com/channel/0029VafbmilChq6Dj7IL2i46










