HUT ke-28 Mimika, Pj Bupati Tekankan Perbaikan Pelayanan dan Pembangunan

Jefri Manehat

Selasa, 8 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemotongan tumpeng oleh Pj Bupati Mimika, Valentinus Sudarjanto Sumito, didampingi istrinya serta Ketua DPRD Mimika, Pj Sekda Mimika, dan para pimpinan Forkopimda di Mimika. (Foto: Galeri Papua/Jefri Manehat)

i

Pemotongan tumpeng oleh Pj Bupati Mimika, Valentinus Sudarjanto Sumito, didampingi istrinya serta Ketua DPRD Mimika, Pj Sekda Mimika, dan para pimpinan Forkopimda di Mimika. (Foto: Galeri Papua/Jefri Manehat)

MIMIKA – Pemerintah Kabupaten Mimika menggelar upacara memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-28 Mimika di halaman Kantor Pusat Pemerintahan Mimika, Jalan Poros Kuala Kencana SP3, Selasa (8/10/2024).

Peringatan perayaan tersebut ditandai dengan pemotongan tumpeng dan pelepasan balon ke udara oleh Pj Bupati, Valentinus Sudarjanto Sumito.

Adapun kegiatan- keegiatan yang diisi dalam rangka meriahkan HUT Kabupaten Mimika di antaranya tari- tarian, pasar murah, dan diakhiri dengan pesta rakyat.

Pada momen itu Pj Bupati Mimika, Valentinus Sudarjanto Sumito yang bertindak sebagai Inspektur upacara menyampaikan bahwa dalam hal membangun Kabupaten Mimika yang lebih maju dan sejahtera, hendaknya bukan sekadar retorika belaka atau sebuah slogan tanpa makna.

Ini, kata Pj Bupati, menjadi ajakan dan tekad bersama untuk dapat bertindak dan beraksi nyata agar tanggap pada tantangan dan perkembangan zaman serta menjadi motivasi dalam melaksanakan pembangunan yang berkeadilan untuk mewujudkan kehidupan masyarakat yang adil, makmur, berkeadilan, maju, serta sejahtera secara lahir dan batin.

Baca Juga :  Pilot Susi Air Kapten Philip Minta Obat Asma dan Buku Bahasa Inggris

“Sedangkan bagi jajaran birokrasi pemerintah Kabupaten Mimika, ini menjadi pendorong dalam mewujudkan pemerintahan yang efektif, pemerintahan yang memenuhi semboyan ketika rakyat bertanya, mampu kita jawab dan ketika rakyat meminta, mampu kita beri,” kata Valentinus.

Di kesempatan itu, Pj Bupati juga menyampaikan apresiasinya kepada para pejabat pendahulu yang telah bekerja sama untuk membangun Mimika ke arah yang lebih baik.

“Pada usia ke-28 tahun Kabupaten Mimika, kita tentu mengapresiasi hasil kerja pejabat pendahulu. Namun, kekurangan yang ada adalah bagian dari evaluasi yang menjadi lesson learned bagi perbaikan kebijakan yang perlu dilakukan dan harus dibenahi dari segi pendidikan, infrastruktur dan kesehatan, layanan dasar lainnya,” tuturnya.

“kita akan terus berusaha secara maksimal untuk membenahi satu persatu apa yang menjadi kekurangan di kabupaten ini untuk mencapai sasaran pembangunan nasional dan daerah,” imbuhnya.

Baca Juga :  Dari Timika ke Tual, TIFA Creative Siap Pukau Penonton di Festival Pesona Meti Kei

Pj Bupati juga mengajak seluruh pemangku kepentingan di Mimika untuk bersama-sama bergandengan tangan mewujudkan Mimika yang sejahtera.

“Sangatlah baik bila kita bekerja saling membantu satu dan lainnya. Karena untuk mewujudkan Mimika yang sejahtera, harus ada sinergitas, integrasi, dan koordinasi dari semua pihak, seluruh steakholder, TNI, Polri, dan juga masyarakat harus tetap solid untuk membangun Mimika yang kita cintai, seperti motto kita, Eme Neme Yauware, bersatu, bersaudara kita membangun,” terangnya.

“Mari kita jadikan Mimika sebagai tempat yang nyaman dan rumah kita bersama. Tidak ada perbedaan entah itu suku, agama dan ras yang ada. Kita adalah saudara,” ujarnya.


Update berita terbaru lainnya dengan mengikuti saluran Galeripapua.com WhatsApp Channel. Klik link berikut https://whatsapp.com/channel/0029VafbmilChq6Dj7IL2i46

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

BRIDA Mimika Buka Akses Riset Daerah, Gandeng Perguruan Tinggi Lokal
TIFA Kembali Masuk KEN 2026, Siap Melompat ke Panggung Internasional Juli Mendatang
BRIDA serta Kementerian Haji dan Umrah Resmi Gabung MPP Mimika
Pembagian DPA Pemkab Mimika Direncanakan Bersamaan Pelantikan Pejabat
Kick Off RKPD 2027 Resmi Dimulai, Mimika Fokus Pendidikan hingga Ketahanan Pangan
BRIDA Mimika Mulai Aktif, Siap Buka Layanan Riset dan Inovasi di MPP
Terima Keluhan Warga, Kadistrik Wania Janji Bawa Masalah Infrastruktur ke Pemkab
Jembatan Rusak di Distrik Tembagapura, Ini Tanggapan Kadis PUPR

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 10:19 WIT

TIFA Kembali Masuk KEN 2026, Siap Melompat ke Panggung Internasional Juli Mendatang

Selasa, 27 Januari 2026 - 19:58 WIT

BRIDA serta Kementerian Haji dan Umrah Resmi Gabung MPP Mimika

Selasa, 27 Januari 2026 - 07:56 WIT

Pembagian DPA Pemkab Mimika Direncanakan Bersamaan Pelantikan Pejabat

Senin, 26 Januari 2026 - 16:01 WIT

Kick Off RKPD 2027 Resmi Dimulai, Mimika Fokus Pendidikan hingga Ketahanan Pangan

Senin, 26 Januari 2026 - 15:57 WIT

BRIDA Mimika Mulai Aktif, Siap Buka Layanan Riset dan Inovasi di MPP

Berita Terbaru

Solidaritas Merauke melakukan aksi spontan pada saat pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) 2026 di Gedung Olahraga (GOR) Hiad Sai, Merauke, Papua Selatan, Jumat (30/1/2026). (Foto: Istimewa/Solidaritas Merauke)

Suara

Solidaritas Merauke Desak Gereja Suarakan Penghentian PSN

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:32 WIT