Home / DPR / Utama

KPU Mimika Terima 3.820 Bilik Suara, Bawaslu: Jumlahnya Sudah Pas

Endy Langobelen

Rabu, 25 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Proses pemindahan bilik suara dari truk ke dalam gudang Kantor KPU Mimika, Rabu (25/10/2023). (Foto: Galeri Papua/Endy Langobelen)

i

Proses pemindahan bilik suara dari truk ke dalam gudang Kantor KPU Mimika, Rabu (25/10/2023). (Foto: Galeri Papua/Endy Langobelen)

MIMIKA – Logistik bilik suara tiba di gudang Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mimika, Jalan Hasanuddin, Timika, Papua Tengah, pada Rabu (25/10/2024) siang sekitar pukul 14.40 waktu setempat.

Pantauan Galeripapua.com, bilik suara tersebut didatangkan oleh pihak ketiga dari Pelabuhan Poumako menuju gudang Kantor KPU Mimika menggunakan dua truk.

Setibanya di lokasi, pihak KPU Mimika langsung mengecek surat berita acara dan melakukan pernyotiran terhadap bilik suara yang didatangkan. Salah satu koli pun sempat dibuka untuk memastikan jumlah bilik suara di dalamnya.

Baca Juga :  Uji Coba Jelang U17 JFX Tournament, Tim PPLPD Mimika Tahan Imbang Academy Asiop 1-1

Pelaksanaan tersebut diawasi langsung oleh Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Mimika dan dijaga ketat oleh aparat keamanan TNI-Polri dari Kodim 1710/Mimika dan Polres Mimika.

Usai melakukan pengecekan, bilik suara kemudian dipindahkan dari truk ke dalam gudang KPU Mimika. Proses pemindahan yang disertai penghitungan itu berlangsung hingga pukul 16.00 WIT.

Adapun jumlah keseluruhan bilik suara yang didatangkan sebanyak 382 koli. Masing-masing koli berisikan 10 bilik suara sehingga total keseluruhan sebanyak 3.820 bilik suara. Hal itu dibenarkan oleh Pelaksana Tugas Ketua KPU Mimika, Laurensius Minipko.

Baca Juga :  Maximus Tipagau: Saatnya Bersatu untuk Korban Bencana NTT

“Bilik suara yang masuk berjumlah 3.820,” ujar Laurensius saat dikonfirmasi via pesan WhatsApp, Rabu (25/10/2023) sore.

Di samping itu, Kordinator Divisi SDM dan Organisasi pada Bawaslu Mimika, Yusuf Sraun, mengatakan bahwa bilik suara yang diterima KPU Mimika sudah sesuai dengan jumlah yang ditetapkan.

“Jumlah yang tadi dihitung itu sudah sesuai yaitu 382 koli atau setara 3.820 bilik suara. Jadi, jumlahnya sudah pas,” ungkap Yusuf saat diwawancarai usai pengedropan bilik suara ke dalam gudang KPU Mimika.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dari Hari HAM ke Pengungsian Massal Nduga: “Hadiah Natal Ini Kami Makan Bom-Bom”
DPRK Paniai Apresiasi Jhon NR Gobai Sampaikan Aspirasi Warga ke Marinir AL
15 Mahasiswa STMIK Nabire Terima KIP Aspirasi dari DPRP Papua Tengah
Temui Demonstran, DPRK Mimika Janji Kawal Perlindungan Komoditi Lokal
DPRK Bangun Jembatan Darurat Siriwini, Warga Desak Pemprov Segera Bertindak
RDP dengan Dinkes, Komisi III DPRK Mimika Dorong Peningkatan Mutu Pelayanan Kesehatan
Reses di Tengah Trauma: Seruan Pulang dari Pengungsi Nduga
Perbup Plastik Sekali Pakai Tak Cukup, DPRK Mimika Minta Pemkab Maksimalkan Perda Sampah

Berita Terkait

Rabu, 24 Desember 2025 - 20:26 WIT

Dari Hari HAM ke Pengungsian Massal Nduga: “Hadiah Natal Ini Kami Makan Bom-Bom”

Rabu, 17 Desember 2025 - 06:30 WIT

DPRK Paniai Apresiasi Jhon NR Gobai Sampaikan Aspirasi Warga ke Marinir AL

Sabtu, 22 November 2025 - 01:12 WIT

15 Mahasiswa STMIK Nabire Terima KIP Aspirasi dari DPRP Papua Tengah

Sabtu, 22 November 2025 - 01:02 WIT

Temui Demonstran, DPRK Mimika Janji Kawal Perlindungan Komoditi Lokal

Rabu, 8 Oktober 2025 - 21:26 WIT

DPRK Bangun Jembatan Darurat Siriwini, Warga Desak Pemprov Segera Bertindak

Berita Terbaru

Solidaritas Merauke melakukan aksi spontan pada saat pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) 2026 di Gedung Olahraga (GOR) Hiad Sai, Merauke, Papua Selatan, Jumat (30/1/2026). (Foto: Istimewa/Solidaritas Merauke)

Suara

Solidaritas Merauke Desak Gereja Suarakan Penghentian PSN

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:32 WIT