MIMIKA – Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah khususnya pada momen mudik dan Idul Fitri di Mimika, Papua Tengah, sebanyak 150 aparat gabungan dikerahkan untuk melakukan pengamanan.
Dalam pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat 2024 yang digelar di Mako Polres Mimika, Mile 32, Jalan Agimuga, Mimika, Papua Tengah, Rabu (3/4/2024), terlihat semua unsur yang dilibatkan turut hadir.
Personel gabungan yang dilibatkan terdiri dari TNI-Polri, Pemerintah Daerah Kabupaten Mimika dalam hal ini Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Dinas Perhubungan, Senkom, Basarnas, Palang Merah Indonesia (PMI) dan Pramuka.
Kapolres Mimika, AKBP I Gede Putra, saat ditemui usai Apel Gelar Pasukan mengungkapkan, untuk menjaga nilai-nilai toleransi di Kabupaten Mimika yang selama ini sudah terjalin, terutama menjelang pelaksanaan hari raya besar keagamaan, maka semua unsur keagamaan juga bakal dilibatkan.
“Ini sebagai bentuk wujud toleransi yang sangat positif yang tetap harus kita pertahankan di wilayah kita, Kabupaten Mimika,” ujar Kapolres.
“Sama-sama kita kolaborasi untuk memberikan jaminan rasa aman kepada seluruh masyarakat khususnya bagi rekan-rekan kita yang melaksanakan kegiatan mudik maupun yang merayakan hari raya Idul Fitri,” imbuhnya.
Kapolres menyampaikan, operasi pengamanan Idul Fitri ini akan dilaksanakan mulai tanggal 4 hingga 17 April 2024.
“Hari ini, kita laksanakan rapat koordinasi yang melibatkan seluruh personel pengamanan termasuk juga instansi terkait dan panitia yang nantinya akan melaksanakan kegiatan ibadah perayaan Idul Fitri,” tutur Kapolres.
Dia mengatakan, tujuan dilaksanakannya rapat koordinasi ini adalah untuk melihat kesiapan petugas keamanan serta menganalisa bentuk-bentuk pengamanan yang nanti akan dilaksanakan dalam perayaan ibadah hari raya Idul Fitri.
Kapolres menyebut, nantinya setelah pelaksanaan, apabila ada eskalasi keamanan yang meningkat, maka personel akan ditambahkan.
“Ada 7 pos yang sudah kita persiapkan, baik itu pos pelayanan maupun pos pengamanan. Nantinya yang akan menempati pos itu selain TNI Polri, ada mitra kamtibmas kemudian dari pemerintah daerah dalam hal ini Satpol PP,” jelas Kapolres.
Adapun 7 pos pelayanan dan pengamanan yang sudah disiapkan, 4 diantaranya berada di dalam wilayah kota, 1 pos berlokasi di jalan menuju Mapurujaya, sedangkan 2 pos lainnya berada di Pelabuhan Laut Poumako dan Bandara Mozes Kilangin Timika.










