Siaga 1, Situasi Distrik Kwamki Narama Aman dan Kondusif

Ahmad

Kamis, 15 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolsek Kwamki Narama, Iptu Frangki Tethool, SE bersama seorang pejabat Polsek Kwamki Narama dan empat orang warga sedang berpose di depan kantor Polsek Kwamki Narama. (Foto: Galeri Papua/Wahyu).

i

Kapolsek Kwamki Narama, Iptu Frangki Tethool, SE bersama seorang pejabat Polsek Kwamki Narama dan empat orang warga sedang berpose di depan kantor Polsek Kwamki Narama. (Foto: Galeri Papua/Wahyu).

MIMIKA – Situasi di Distrik Kwamki Narama sepanjang hari ini, Kamis (15/8/2024) terpantau aman dan kondusif di tengah beredarnya isu aksi peringatan perjanjian New York 15 Agustus 1962 di sebagian besar wilayah Papua, termasuk di Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, Kamis (15/8/2024).

Untuk diketahui, Perjanjian New York 15 Agustus 1962 merupakan sebuah perjanjian yang ditandatangani oleh Kerajaan Belanda dan Indonesia mengenai administrasi wilayah Nugini Barat (tanah Papua).

Secara garis besar, isi Perjanjian New York tahun 1962 memuat kesepakatan pemindahan kekuasaan atas Irian Barat.

Pantauan galeripapua.com, suasana di Distrik Kwamki Narama sejak pagi terpantau aman dan kondusif. Masyarakat setempat beraktivitas seperti biasanya dan tidak ditemukan adanya hal-hal yang menonjol.

Kapolsek Kwamki Narama, Iptu Frangki Terhool, saat ditemui menjelaskan sejak tanggal 14 Agustus 2024, pihaknya telah melaksanakan atensi dari Kapolres Mimika, AKBP I Komang Budiartha, terkait pemberlakuan siaga satu untuk mengantisipasi adanya aksi yang berlangsung hari ini.

“Puji Tuhan di wilayah hukum Polsek Kwamki Narama ini sejak diberlakukan siaga satu maupun sebelum-sebelumnya kita sudah menjaga kamtibmas supaya wilayah Kwamki Narama ini selalu kondusif,” jelas Kapolsek.

Baca Juga :  Penerbangan ke Wilayah Gunung Mimika Dihentikan Sementara, Ini Alasannya

“Terutama pada hari ini juga kita sedang siaga namun ada kegiatan bakti sosial dari Ibu Kapolri (Ketua Umum Bhayangkari) melalui ibu-ibu pengurus Bhayangkari dengan ibu-ibu pengurus ranting jadi sudah dilaksanakan hari ini di beberapa Polsek dan jadwal kedua ini di Polsek Kwamki Narama dapat berjalan aman, tertib, dan terkendali,” tambahnya.

Kapolsek menegaskan bahwa hingga saat ini situasi kamtibmas di Distrik Kwamki Narama kondusif dan belum ditemukan adanya hal-hal yang menonjol.

Lanjutnya, adapun gangguan-gangguan kecil hanyalah disebabkan oleh segelintir oknum yang mengkonsumsi minuman keras dan membuat onar namun dapat ditangani oleh jajaran kepolisian setempat.

“Untuk peningkatan keamanan menjelang 17 Agustus ini situasi di Kwamki Narama aman terkendali. Kami dari kepolisian juga telah menghimbau kepada masyarakat untuk mengibarkan bendera merah putih di halaman rumah masing-masing dan juga di sarana peribadatan hingga pusat pemerintahan yang ada di Kwamki Narama ini supaya menjadi contoh bagi masyarakat agar ikut andil dan sadar sebagai warga negara yang baik,” ujar Kapolsek.

Baca Juga :  Buka Musrenbang Kabupaten, Pj Bupati Puncak Jaya: Program Harus Rasional, Jangan Ada Kepentingan Pribadi

Kapolsek berpesan kepada masyarakat Kwamki Narama agar senantiasa menjaga situasi kamtibmas di Kwamki Narama selalu aman dan kondusif.

Seperti diketahui, Kwamki Narama atau yang dikenal dengan Kwamki Lama ini dulunya dianggap sebagai daerah rawan oleh sebagian masyarakat Mimika akibat perang suku hingga perang keluarga yang sering terjadi beberapa tahun silam.

Namun, berkat kerja keras aparat kemananan khususnya jajaran Kepolisian Sektor Kwamki Narama, kawasan tersebut jauh dari adanya isu konflik dan kini berangsur aman dan terkendali.

“Kami dari pihak Kepolisian selalu memberi pemahaman-pemahaman yang baik kepada masyarakat, memberikan arahan yang baik, memberi pengertian supaya adanya kesadaran dari masyarakat,” pungkasnya.


Update berita terbaru lainnya dengan mengikuti saluran Galeripapua.com WhatsApp Channel. Klik link berikut https://whatsapp.com/channel/0029VafbmilChq6Dj7IL2i46

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polisi Identifikasi Pelaku Begal Sadis di Jalan Bougenville Timika
Begal di Jalan Bougenville Mimika, Korban Alami Tangan Putus
Aksi Palang Jalan Ricuh di Mimika, Dua Anggota Brimob Kena Panah
Polres Mimika Ungkap Kasus Peredaran Obat Keras Jenis Tramadol
Aksi Bisu Kaum Awam Katolik di Merauke Dibubarkan Paksa, 11 Orang Sempat Ditangkap
Yahukimo Memanas, Kontak Senjata Berujung Korban Jiwa
LBH Papua Pos Sorong Soroti Mandeknya Kasus Dugaan Penyiksaan Warga oleh Oknum Polisi
Kejari Mimika Pulihkan Hak Korban Pencurian, Sepeda Motor Dikembalikan

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 22:01 WIT

Polisi Identifikasi Pelaku Begal Sadis di Jalan Bougenville Timika

Kamis, 29 Januari 2026 - 14:54 WIT

Begal di Jalan Bougenville Mimika, Korban Alami Tangan Putus

Kamis, 29 Januari 2026 - 07:12 WIT

Aksi Palang Jalan Ricuh di Mimika, Dua Anggota Brimob Kena Panah

Selasa, 27 Januari 2026 - 21:08 WIT

Polres Mimika Ungkap Kasus Peredaran Obat Keras Jenis Tramadol

Minggu, 25 Januari 2026 - 23:59 WIT

Aksi Bisu Kaum Awam Katolik di Merauke Dibubarkan Paksa, 11 Orang Sempat Ditangkap

Berita Terbaru

Solidaritas Merauke melakukan aksi spontan pada saat pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) 2026 di Gedung Olahraga (GOR) Hiad Sai, Merauke, Papua Selatan, Jumat (30/1/2026). (Foto: Istimewa/Solidaritas Merauke)

Suara

Solidaritas Merauke Desak Gereja Suarakan Penghentian PSN

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:32 WIT