Aparat Olah TKP Pembakaran Kios dan Sekolah di Paniai

Endy Langobelen

Sabtu, 25 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Olah TKP kasus pembakaran gedung sekolah dan kios yang dilakukan KKB pimpinan Undinus Kogoya, di Kepas Kopo, Kabupaten Paniai, Papua Tengah, Jumat (24/05/2024). (Foto: Istimewa/Humas Polda Papua)

i

Olah TKP kasus pembakaran gedung sekolah dan kios yang dilakukan KKB pimpinan Undinus Kogoya, di Kepas Kopo, Kabupaten Paniai, Papua Tengah, Jumat (24/05/2024). (Foto: Istimewa/Humas Polda Papua)

PANIAI – Aparat gabungan TNI-Polri melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) pembakaran gedung sekolah dan kios yang dilakukan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Undinus Kogoya, di Kepas Kopo, Kabupaten Paniai, Papua Tengah, Jumat (24/05/2024).

Kasat Reskrim Polres Paniai, Ipda Florentinus J.P Tegu, menyatakan olah TKP merupakan respons Polres Paniai terhadap tindak pidana pembakaran kios dan beberapa gedung sekolah Kepas Kopo.

Aparat mendapatkan sejumlah barang dari olah TKP di sekitar lokasi pembakaran gedung sekolah maupun kios.

Baca Juga :  Satgas ODC Tangkap Anggota KKB Yalimo, Dua Senpi dan Amunisi Diamankan

“Barang yang diamankan dari TKP Kios yang dibakar di antaranya 2 helai seng, beberapa batang kayu, tabung, serpihan motor, 4 gagang pintu, dan 3 velg motor yang di mana semua barang tersebut sudah terbakar,” sebut Florentinus.

“Sedangkan untuk di TKP Gedung sekolah Kepas Kopo, beberapa barang yang diamankan di antaranya 5 selongsong amunisi, knalpot motor, seng, kursi dan kayu yang semuanya juga sudah terbakar,” imbuhnya.

Baca Juga :  Jumlah Anggota KKB Tewas di Pegunungan Bintang Bertambah Jadi 5 Orang

Florentinus mengatakan hasil olah TKP telah diamankan di Polres Paniai untuk penyelidikan lebih lanjut.

“Polres Paniai tengah intensif melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengidentifikasi dan menangkap para pelaku pembakaran tersebut,” ungkapnya.

Dia mengimbau agar masyarakat untuk tetap tenang dan memberikan informasi apapun yang dapat membantu penyelidikan ke kepolisian.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polisi Identifikasi Pelaku Begal Sadis di Jalan Bougenville Timika
Begal di Jalan Bougenville Mimika, Korban Alami Tangan Putus
Aksi Palang Jalan Ricuh di Mimika, Dua Anggota Brimob Kena Panah
Polres Mimika Ungkap Kasus Peredaran Obat Keras Jenis Tramadol
Aksi Bisu Kaum Awam Katolik di Merauke Dibubarkan Paksa, 11 Orang Sempat Ditangkap
Yahukimo Memanas, Kontak Senjata Berujung Korban Jiwa
LBH Papua Pos Sorong Soroti Mandeknya Kasus Dugaan Penyiksaan Warga oleh Oknum Polisi
Kejari Mimika Pulihkan Hak Korban Pencurian, Sepeda Motor Dikembalikan

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 22:01 WIT

Polisi Identifikasi Pelaku Begal Sadis di Jalan Bougenville Timika

Kamis, 29 Januari 2026 - 14:54 WIT

Begal di Jalan Bougenville Mimika, Korban Alami Tangan Putus

Kamis, 29 Januari 2026 - 07:12 WIT

Aksi Palang Jalan Ricuh di Mimika, Dua Anggota Brimob Kena Panah

Selasa, 27 Januari 2026 - 21:08 WIT

Polres Mimika Ungkap Kasus Peredaran Obat Keras Jenis Tramadol

Minggu, 25 Januari 2026 - 23:59 WIT

Aksi Bisu Kaum Awam Katolik di Merauke Dibubarkan Paksa, 11 Orang Sempat Ditangkap

Berita Terbaru

Solidaritas Merauke melakukan aksi spontan pada saat pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) 2026 di Gedung Olahraga (GOR) Hiad Sai, Merauke, Papua Selatan, Jumat (30/1/2026). (Foto: Istimewa/Solidaritas Merauke)

Suara

Solidaritas Merauke Desak Gereja Suarakan Penghentian PSN

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:32 WIT