Disambut Tarian Suku Asmat, Ganjar Pranowo Mulai Kampanye Perdananya di Merauke

Endy Langobelen

Selasa, 28 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Calon presiden nomor urut tiga, Ganjar Pranowo, disambut masyarakat Suku Asmat di Merauke, Papua Selatan, Selasa (28/11/2023).

i

Calon presiden nomor urut tiga, Ganjar Pranowo, disambut masyarakat Suku Asmat di Merauke, Papua Selatan, Selasa (28/11/2023).

MERAUKE – Calon presiden (capres) nomor urut tiga, Ganjar Pranowo, memulai rangkaian kampanyenya dari ujung timur Indonesia, Merauke kota rusa, Papua Selatan.

Pantauan Galeripapua.com, Ganjar yang didampingi jajaran tim pemenangan nasional (TPN) tiba di Bandara Mopah Merauke pada Selasa (28/11/2023) sekitar pukul 08.20 waktu setempat.

Kedatangan Ganjar dan rombongan pun langsung disambut hangat dengan tari-tarian adat dari suku Asmat. Ganjar juga dipakaikan mahkota kepala adat Suku Asmat sebagai ungkapan penyambutan selamat datang.

Tampak beberapa pendampingnya antara lain Wakil Ketua TPN Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi, Wakil Ketua Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa hingga Deputi Politik 5.0 Andi Widjajanto, serta Direktur Hukum TPN, Ronny Talapessy.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, mantan Gubernur Jawa Tengah itu akan singgah di Desa Waninggap Nanggo, Distrik Semangga, untuk menyapa serta mendengar aspirasi masyarakat.

Baca Juga :  Berkomitmen Bangun Papua Tengah, Soedeson Tandra Didukung Penuh Warga Asli Mimika

Sesudah itu, rombongan akan melanjutkan perjalanan ke titik nol dan melakukan pertemuan bersama relawan Belavista.

Adapun perjumpaan dan makan bersama dengan Uskup Agung Merauke di Keuskupan Agung Merauke yang kemudian dilanjutkan tatap muka dengan para influencer Gen-Z dan milenial.

Sementara itu, untuk Rabu besok, 29 November 2023, Ganjar dijadwalkan akan berolahraga di pagi hari dan dilanjutkan pertemuan dengan TPD serta caleg.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sejumlah Kios di Jalan Yos Sudarso Timika Ludes Terbakar
Penyerahan SK PPPK Guru di Mimika Masih Tertunda, Ini Alasannya
2 Jenis BBM Ini Naik Harga, Pertamina: Bukan Karena PPN 12 Persen
Perubahan Iklim, Salju Abadi Kebanggaan Papua Bakal Hilang di 2026?
Patah Panah, Perang Saudara di Mimika Berakhir Damai
Dua Kelompok Warga Bertikai di Jalan Baru Timika Sepakat Tak Lanjut Perang
Seorang Guru Tewas Ditembak di Ilaga Puncak Papua Tengah
Kabupaten Nduga Buka Pendaftaran Seleksi DPRK, Simak Tahapannya

Berita Terkait

Kamis, 9 Januari 2025 - 12:43 WIT

Sejumlah Kios di Jalan Yos Sudarso Timika Ludes Terbakar

Minggu, 5 Januari 2025 - 03:56 WIT

Penyerahan SK PPPK Guru di Mimika Masih Tertunda, Ini Alasannya

Jumat, 3 Januari 2025 - 00:54 WIT

2 Jenis BBM Ini Naik Harga, Pertamina: Bukan Karena PPN 12 Persen

Selasa, 31 Desember 2024 - 06:06 WIT

Perubahan Iklim, Salju Abadi Kebanggaan Papua Bakal Hilang di 2026?

Sabtu, 28 Desember 2024 - 21:04 WIT

Patah Panah, Perang Saudara di Mimika Berakhir Damai

Berita Terbaru

Kondisi Pos Brimob di Kompleks Gorong-gorong yang sudah dalam kondisi pecah kaca usai dilempari batu oleh warga pada Senin (13/1/2025) malam. (Foto: Galeri Papua/Wahyu)

Hukrim

Pos Brimob di Mimika Diserang Sekelompok Orang

Selasa, 14 Jan 2025 - 00:58 WIT

Pj Gubernur Papua Tengah, Anwar Harun Damanik, melantik Yonathan Demme Tangdilintin sebagai Pj Bupati Mimika, Senin (13/1/2025) di Nabire, Papua Tengah. (Foto: Istimewa)

Pemerintahan

Yonathan Demme Tangdilintin Resmi Jabat Pj Bupati Mimika

Senin, 13 Jan 2025 - 23:31 WIT