DPMPTSP Kabupaten Mimika Bakal Miliki Gedung Kantor Baru

Jefri Manehat

Selasa, 22 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Mimika, Abraham Koteyau.

i

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Mimika, Abraham Koteyau.

MIMIKA – Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Mimika bakal memiliki gedung kantor baru.

Kepala DPMPTSP Kabupaten Mimika, Abraham Kateyau mengungkapkan Pemerintah Kabupaten Mimika berencana akan membangun gedung Kantor DPMPTSP yang lebih representatif.

Langkah awal pembangunan Gedung Kantor DPMPTSP yang nantinya diharapkan menjadi cikal bakal Mall Pelayanan Publik telah dilakukan seminar pendahuluan yang digelar di Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Mimika, Selasa (22/8).

Kata Abraham, pembangunan gedung kantor tersebut merupakan atensi dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Ombudsman.

“Kita diminta oleh pimpinan dan juga Gubernur Papua Tengah, jika memungkinkan tahun ini sudah ada mall pelayanan publik di Papua Tengah dan itu diharapkan di Timika. Selain itu, sebelumnya Plt. Bupati Mimika Johannes Rettob juga mewanti-wanti dan memerintahkan kami membuat perencanaannya,” ujarnya.

Baca Juga :  Dua Orang Tewas Dalam Laka Maut di Jembatan TPU SP2 Mimika

Dia mengungkapkan, pada Tahun 2022, sudah dilakukan perencanaan pembangunannya dan tahun 2023 ini dilakukan perencanaan gedungnya.

“Puji Tuhan tahun ini perencanaan gedungnya, kita berharap sudah terbangun fisiknya” ungkapnya.

Menurutnya pembangunan gedung Kantor DPMPTSP ini sesuai instruksi pumpinan yang berharap menyangkut pelayanan publik harus memiliki gedung yang representatif.

“Kalau Kantor PTSP Kabupaten Mimika yang berada di Pusat Pemerintahan saat ini sudah tidak representatif dan tidak bisa rehab karena menyatu dengan Kantor Bupati Mimika dan tidak sembarangan bongkar, kalaupun bisa harus ijin dan koordinasi yang panjang,” tuturnya.

Baca Juga :  Pleno Rekapitulasi Pemilu 2024, Bupati Mimika Harap Tak Ada Penguluran Waktu

Ia menambahkan sesuai rancangan awal Gedung Kantor DPMPTSP Kabupaten Mimika akan dibangun di Jalan Cenderawasih, tepatnya berada di depan Kantor KPPN Timika.

Tetapi lanjutnya oleh Bappeda Kabupaten Mimika, rancangan tersebut pembangunannya diarahkan di sekitar Jalan Mayon, Distrik Kuala Kencana.

“Itu terlalu jauh, karena kita kan melayani masyarakat kasihan harus keluarkan biaya lebih untuk transportasi. Jadi ini masih dalam tahap perencanaan, kita koordinasikan lagi supaya kantor bisa dibangun ditengah kota bisa dijangkau oleh masyarakat,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

BRIDA Mimika Buka Akses Riset Daerah, Gandeng Perguruan Tinggi Lokal
BRIDA serta Kementerian Haji dan Umrah Resmi Gabung MPP Mimika
Pembagian DPA Pemkab Mimika Direncanakan Bersamaan Pelantikan Pejabat
Kick Off RKPD 2027 Resmi Dimulai, Mimika Fokus Pendidikan hingga Ketahanan Pangan
BRIDA Mimika Mulai Aktif, Siap Buka Layanan Riset dan Inovasi di MPP
Terima Keluhan Warga, Kadistrik Wania Janji Bawa Masalah Infrastruktur ke Pemkab
Jembatan Rusak di Distrik Tembagapura, Ini Tanggapan Kadis PUPR
Sejumlah Pejabat Eselon Pemkab Mimika Dilantik, Bupati John Tegaskan Hal Ini

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 19:58 WIT

BRIDA serta Kementerian Haji dan Umrah Resmi Gabung MPP Mimika

Selasa, 27 Januari 2026 - 07:56 WIT

Pembagian DPA Pemkab Mimika Direncanakan Bersamaan Pelantikan Pejabat

Senin, 26 Januari 2026 - 16:01 WIT

Kick Off RKPD 2027 Resmi Dimulai, Mimika Fokus Pendidikan hingga Ketahanan Pangan

Senin, 26 Januari 2026 - 15:57 WIT

BRIDA Mimika Mulai Aktif, Siap Buka Layanan Riset dan Inovasi di MPP

Jumat, 23 Januari 2026 - 20:12 WIT

Terima Keluhan Warga, Kadistrik Wania Janji Bawa Masalah Infrastruktur ke Pemkab

Berita Terbaru

Solidaritas Merauke melakukan aksi spontan pada saat pelaksanaan Sidang Majelis Pekerja Lengkap Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (MPL-PGI) 2026 di Gedung Olahraga (GOR) Hiad Sai, Merauke, Papua Selatan, Jumat (30/1/2026). (Foto: Istimewa/Solidaritas Merauke)

Suara

Solidaritas Merauke Desak Gereja Suarakan Penghentian PSN

Sabtu, 31 Jan 2026 - 14:32 WIT