Kontak Tembak dengan KKB di Nduga, 4 Anggota TNI Gugur

Endy Langobelen

Senin, 27 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi aksi penyerangan oleh KKB atau TPNPB-OPM. (Foto: Istimewa)

i

Ilustrasi aksi penyerangan oleh KKB atau TPNPB-OPM. (Foto: Istimewa)

NDUGA – Kontak tembak antara kelompok kriminal bersenjata (KKB) dan aparat kembali terjadi di Distrik Paro, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, Sabtu (25/11/2023).

Berdasarkan informasi yang dihimpun Galeripapua.com, kontak tembak tersebut terjadi antara KKB dengan para personel TNI Satgas Yonif MR 411/Pandawa Kostrad sekitar pukul 12.00 WIT.

Dalam kontak tembak itu, sebanyak enam personel dilaporkan terkena tembakan. Empat di antaranya dinyatakan gugur, yakni Praka Dwi Bekti Probo Sinimoko, Praka Miftahul Firdaus, Praka Yipsan Ladou, dan Prada Darmawan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara dua lainnya mengalami luka-luka yaitu Praka Gibsan tertembak di bagian kaki dan Serda Munte tertembak di bagian perut.

Pangkostrad Letjen TNI, Maruli Simanjutak, saat dikonfirmasi via pesan WhatsApp pada Minggu (26/11/2023), membenarkan informasi tersebut.

Baca Juga :  TPNPB-OPM Klaim Bertanggung Jawab atas Penembakan Anggota TNI-Polri di Puncak Jaya

“Iya benar. Masih proses,” ujar Maruli singkat.

Pantauan Galeripapua.com di Mimika, Papua Tengah, proses evakuasi para korban, baik korban meninggal maupun luka-luka telah dilakukan pada Minggu (26/11/2023) kemarin.

Evakuasi dari Nduga ke Timika dilaksanakan dalam dua tahap. Tahap pertama, helikopter yang mengangkut korban luka-luka tiba di bandara Timika sekitar pukul 12.00 waktu setempat.

Setelah tiba, kedua korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mimika di Jalan Yos Sudarso, Timika.

Sedangkan keempat jenazah tiba sekitar pukul 17.00 WIT di Lanud Yohanis Kapiyau, area Bandara Moses Kilangin Timika mengunakan dua Heli jenis Bell.

Lima mobil ambulans pun tampak bergerak dari dalam kawasan Lanud menuju ruang jenazah di RSUD Mimika.

Humas RSUD Mimika, Luky Mahakena, saat dikonfirmasi mengungkapkam bahwa kondisi korban luka-luka masih dalam keadaan stabil.

Baca Juga :  Jubir OPM: 2024, Serangan ke Pos Militer Indonesia Akan Meningkat

“Kondisinya masih stabil tapi dalam pengawasan atau penanganan intensif. Sesegera mungkin kami akan lakukan tindakan lebih lanjut, untuk operasi dan lain-lain,” ujarnya saat dihubungi via telpon, Minggu (26/11/2023).

“Untuk keterangan lebih detail dan lanjut bisa menghubungi mereka (pihak TNI),” imbuhnya.

Galeripapua.com sudah berupaya berkali-kali melakukan konfirmasi perihal proses evakuasi korban kepada pihak TNI melalui Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) III, Kolonel Czi IGN Suriastawa.

Namun, hingga berita ini dinaikan, Kolonel Csi IGN Suriastawa mengaku belum menerima laporan terkait kejadian ini.

“Belum ada laporan, bro,” jawabnya singkat via pesan Whatsapp, Minggu (26/11/2023).

“Belum (ada info),” jawabnya lagi pada Senin (27/11/2023).

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kiprah Papua Ultimate Frisbee Bumikan Olahraga Piring Terbang di Mimika
Sejumlah Kios di Jalan Yos Sudarso Timika Ludes Terbakar
Penyerahan SK PPPK Guru di Mimika Masih Tertunda, Ini Alasannya
2 Jenis BBM Ini Naik Harga, Pertamina: Bukan Karena PPN 12 Persen
Perubahan Iklim, Salju Abadi Kebanggaan Papua Bakal Hilang di 2026?
Patah Panah, Perang Saudara di Mimika Berakhir Damai
Dua Kelompok Warga Bertikai di Jalan Baru Timika Sepakat Tak Lanjut Perang
Seorang Guru Tewas Ditembak di Ilaga Puncak Papua Tengah

Berita Terkait

Minggu, 9 Februari 2025 - 22:40 WIT

Kiprah Papua Ultimate Frisbee Bumikan Olahraga Piring Terbang di Mimika

Kamis, 9 Januari 2025 - 12:43 WIT

Sejumlah Kios di Jalan Yos Sudarso Timika Ludes Terbakar

Minggu, 5 Januari 2025 - 03:56 WIT

Penyerahan SK PPPK Guru di Mimika Masih Tertunda, Ini Alasannya

Jumat, 3 Januari 2025 - 00:54 WIT

2 Jenis BBM Ini Naik Harga, Pertamina: Bukan Karena PPN 12 Persen

Selasa, 31 Desember 2024 - 06:06 WIT

Perubahan Iklim, Salju Abadi Kebanggaan Papua Bakal Hilang di 2026?

Berita Terbaru