Pemkab Mimika Lepas Kontingen Pesparawi: Juara Itu Bonus

Jefri Manehat

Sabtu, 30 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj Sekda Mimika, Petrus Yumte, serahkan bendera kepada Ketua Tim Official Kontingen Pesparawi Kabupaten Mimika, Anton Tapepea, yang disaksikan peserta dan official Pesparawi Kabupaten Mimika.  (Foto:Galeri Papua/Jefri Manehat)

i

Pj Sekda Mimika, Petrus Yumte, serahkan bendera kepada Ketua Tim Official Kontingen Pesparawi Kabupaten Mimika, Anton Tapepea, yang disaksikan peserta dan official Pesparawi Kabupaten Mimika. (Foto:Galeri Papua/Jefri Manehat)

MIMIKA – Kontingen Pesparawi Kabupaten Mimika resmi dilepas oleh Pemerintah Kabupaten Mimika untuk mengikuti rangkaian kegiatan Pesparawi ke XXIV yang akan dilaksanakan di Kabupaten Keerom, Provinsi Papua.

Pelepasan kontingen Pesparawi Kabupaten Mimika diawali dengan ibadah bersama yang dilaksanakan di Gereja GPI Torsina, Jalan Yos Sudarso, Timika, Papua Tengah, Sabtu (30/11/2024).

Seluruh peserta dan official Pesparawi Mimika dilepas oleh Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Mimika, Petrus Yumte yang juga selaku Ketua Umum Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) Kabupaten Mimika.

Pelepasan Kontingen Pesparawi ditandai dengan diserahkannya bendera oleh Pemerintah Kabupaten kepada Ketua Tim Official Kontingen Pesparawi Kabupaten Mimika, Anton Tapepea.

Mewakili pemerintah, Petrus menaruh harapan besar kepada kontingen Pesparawi Mimika untuk menampilkan performance yang baik dengan penuh sukacita yang nantinya membawa nama baik Kabupaten Mimika.

Petrus berharap kontingen Pesparawi Kabupaten Mimika dapat menampilkan performance yang baik. Soal juara itu merupakan bonus atau hadiah dari Tuhan.

Baca Juga :  TP-PKK Puncak Jaya Tampilkan Tas dan Desain Batik pada Lomba Hari Kartini di Nabire

“Pesparawi merupakan pesta iman dan lomba Pesparawi hanya sebagai wadah untuk mempertemukan umat kristus yang ada di tanah Papua. Jadi, juara atau tidak itu bukan persoalan, juara itu bonus dari Tuhan,” kata Sekda.

Lebih lanjut Sekda mengatakan, Pesparawi merupakan wadah bagi umat kristiani untuk berjumpa, berbagi kasih, dan menjalin tali persaudaraan dan kekeluargaan dalam membangun iman gereja di tanah Papua.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sukacita Ramadhan, Lapas Kelas IIB Timika Bukber Bareng Warga Binaan
Bulan Suci Ramadhan, TNI AL dan Beberapa Instansi Berbagi Takjil di Mimika
Paus Tunjuk Pastor Bernardus Bofitwos Baru, OSA Pimpin Keuskupan Timika
Polsek Mimika Barat dan Baznas Gelar Bakti Sosial Jelang Ramadhan
MUI Mimika Minta Pemkab Tertibkan Toko Miras dan THM selama Ramadhan
Jelang Ramadhan, Lapas Timika Lakukan Penataan Kamar Hunian
Sambut Nyepi, Umat Hindu Mimika Tanam Pohon dan Bersih-bersih Pasar
GKI Klasis Mimika Gelar Ibadah Peringatan HUT ke-70 Pekabaran Injil di Tanah Papua

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 21:18 WIT

Sukacita Ramadhan, Lapas Kelas IIB Timika Bukber Bareng Warga Binaan

Minggu, 16 Maret 2025 - 18:45 WIT

Bulan Suci Ramadhan, TNI AL dan Beberapa Instansi Berbagi Takjil di Mimika

Minggu, 9 Maret 2025 - 21:39 WIT

Paus Tunjuk Pastor Bernardus Bofitwos Baru, OSA Pimpin Keuskupan Timika

Jumat, 28 Februari 2025 - 00:38 WIT

Polsek Mimika Barat dan Baznas Gelar Bakti Sosial Jelang Ramadhan

Jumat, 28 Februari 2025 - 00:31 WIT

MUI Mimika Minta Pemkab Tertibkan Toko Miras dan THM selama Ramadhan

Berita Terbaru