Kunjungi SMPN 9 Kwamki Narama, Prof. Warsito Tularkan Semangat Belajar ke Para Murid

Jefri Manehat

Jumat, 1 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto bersama rombongan Kemenko PMK bersama siswa-siswi dan guru-guru di SMP Negeri 9 Kwamki Narama. (Foto: Galeri Papua/Jefri Manehat)

i

Foto bersama rombongan Kemenko PMK bersama siswa-siswi dan guru-guru di SMP Negeri 9 Kwamki Narama. (Foto: Galeri Papua/Jefri Manehat)

MIMIKA – Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 9 Kwamki Narama mendapat kunjungan dari Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Moderasi Beragama, Kemenko PMK, Prof. Warsito, Jumat (1/09/2023).

Prof Warsito hadir didampingi Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kesejahteraan sosial, Nunung Nuryantono, dan Plh Deputi Bidang Koordinasi Pemerataan Pembangunan Wilayah dan Penanggulangan Bencana, Soni Paskah Daeli, bersama rombongan.

Kehadiran rombongan Kemenko PMK itu disambut hangat oleh siswa-siswi dan para guru dengan tarian khas pegunungan Papua.

Usai disambut di halaman sekolah, Prof. Warsito kemudian masuk ke dalam ruang kelas dan menyapa secara langsung siswa-siswi SMPN 9 Kwamki Narama yang nota bene adalah orang asli Papua.

Dalam kesempatan itu, Prof. Warsito memberikan motivasi kepada siswa-siswi agar selalu semangat dalam belajar, karena menurutnya untuk meraih cita-cita dan menjadi suskes harus memiliki pendidikan.

“Ketika kita punya cita-cita yang tinggi, semangat belajar juga harus tinggi. Untuk mendapatkan sesuatu yang baik pasti ada prosesnya, dan jangan pernah berfikir sepintas untuk mendapatkan sesuatu,” ujarnya.

Baca Juga :  Warga Sipil di Yahukimo Tewas Ditebas KKB

Prof. Warsito berharap siswa-siswi di SMPN 9 Kwamki Narama tidak menjadikan kekurangan dan keterbatasan untuk mengubur harapan dan impian-impiannya. Kata dia, keterbatasan bukanlah halangan untuk menggapi cita-cita yang tinggi.

“Pantang menyerah dan memiliki rasa ingin tahu yang lebih besar itu akan menghantarkan adik-adik untuk menjadi orang yang sukses. Tidak ada orang sukses tanpa belajar, dan orang yang berpendidikan berpeluang memiliki kesuksesan yang lebih tinggi,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dinas Pendidikan Mimika Kelola APBD Rp1 Triliun di 2025
Pemkab Mimika Batasi Pengiriman Telur ke Luar Daerah
PTFI Sosialisasikan Pentingnya BK3N ke Para Pelajar di Mimika
Disiplin ASN Pemkab Mimika Jadi Sorotan
Soal Penyerahan DPA, Begini Penjelasan Sekda Mimika
Pemkab Mimika Siap Jalani Inpres Pemangkasan 50 Persen Biaya Perjalanan Dinas
Sembilan Anggota DPRK Mimika Jalur Otsus Resmi Dilantik
BPBD Mimika Rencanakan Tambah 3 Pos Damkar untuk Maksimalkan Pelayanan
Berita ini 28 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 17:55 WIT

Dinas Pendidikan Mimika Kelola APBD Rp1 Triliun di 2025

Jumat, 7 Februari 2025 - 17:24 WIT

Pemkab Mimika Batasi Pengiriman Telur ke Luar Daerah

Senin, 3 Februari 2025 - 19:15 WIT

Disiplin ASN Pemkab Mimika Jadi Sorotan

Jumat, 31 Januari 2025 - 22:25 WIT

Soal Penyerahan DPA, Begini Penjelasan Sekda Mimika

Jumat, 31 Januari 2025 - 21:40 WIT

Pemkab Mimika Siap Jalani Inpres Pemangkasan 50 Persen Biaya Perjalanan Dinas

Berita Terbaru

Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Mimika yang beralamat di Jalan Poros SP2-SP5, Mimika, Papua Tengah. (Foto: Galeri Papua/Ahmad)

Pemerintahan

Dinas Pendidikan Mimika Kelola APBD Rp1 Triliun di 2025

Jumat, 7 Feb 2025 - 17:55 WIT

Kepala Disnakkeswan Kabupaten Mimika, Sabelina Fitriani. (Foto: Galeri Papua/Ahmad)

Pemerintahan

Pemkab Mimika Batasi Pengiriman Telur ke Luar Daerah

Jumat, 7 Feb 2025 - 17:24 WIT