Penuhi Kebutuhan Masyarakat, Disperindag Kembali Adakan Operasi Pasar Minyak Goreng Curah

- Wartawan

Kamis, 30 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Petugas Disperindag Mimika tengah menyiapkan minyak goreng curah untuk dijual ke masyarakat.

i

Petugas Disperindag Mimika tengah menyiapkan minyak goreng curah untuk dijual ke masyarakat.

TIMIKA – Guna memenuhi kebutuhan masyarakat akan minyak goreng, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Mimika kembali mengadakan operasi pasar minyak goreng curah di Pasar Sentral Timika, Kamis (30/6/2022).

Kepala Bidang Perdagangan, Hendrik Hayon saat diwawancarai mengatakan pada operasi pasar kali ini, Disperindag menyediakan minyak goreng curah sebanyak 4 ton.

“Kurang lebih 4 ton. Masing-masing orang hanya boleh membeli 3 liter dengan menyertakam fotokopi KTP,” ujarnya

Hendrik menyebutkan untuk harga jualnya masih tetap sama sesuai HET yang ditentukan oleh pemerintah pusat, yakni Rp 14 ribu per liter.

Baca Juga :  Jaga Situasi Kamtibmas di Kabupaten Nabire, Polisi Gelar Patroli Skala Besar

“Ke depannya kami rencanakan untuk diadakan di pasar lainnya, seperti di pasar SP2 dan sebagainya. Tapi itu masih kita agendakan, dalam tahun ini pasti akan dilaksanakan,”

Dari pengamatan Galeripapua.com, masyarakat tampak antusias mengantre untuk mendapatkan  minyak goreng curah.

Kendati demikian, ada juga yang sempat mengeluhkan terkait lokasi operasi pasar yang dinilai begitu sempit. Akibatnya antrean terasa sesak dan berdesakan.

“Lain kali buat di tempat yang agak luas boleh biar kita tidak antre setengah mati. Sesak sekali,” keluh Yeni (38) yang rela berdesakan demi membawa pulang 3 liter minyak goreng curah.

Baca Juga :  RUU Provinsi Papua Barat Daya Disahkan Jadi Usul Inisiatif DPR

Untuk diketahui, minyak goreng curah yang dipasok merupakan kerja sama antara Disperindag Mimika dengan distributor IJS Surabaya.

IJS Surabaya sendiri telah mengirim sebanyak 26 ton minyak goreng curah ke Mimika. Sementara untuk operasi pasar, Disperindag baru menyalurkan kurang lebih 4 ton sehingga tersisa 22 ton yang akan disalurkan melalui pedagang pasar tradisional dan para retail pertokoan.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dinas Perikanan Mimika Kembangkan SDM OAP Lewat Program Budidaya Ikan Air Tawar
Pilkada 2024 Berlangsung Baik dan Aman, Pj Bupati: Terima Kasih kepada Masyarakat Mappi
Dinas PUPR Mimika Gelar Seminar Akhir Perencanaan Pengendalian Abrasi Kokonao
Indosat Beri Dukungan Layanan Telekomunikasi Gratis Bagi Korban Erupsi Gunung Lewotobi
Selama Pilkada di Mimika Satu ASN Dinonjobkan
Disnakertrans Mimika Siapkan Generasi OAP jadi Pengusaha Sukses
Fungsi RS Banti Belum Maksimal, Pemerintah akan Lakukan Pembenahan
HUT Korpri ke-53, Presiden Prabowo Sampaikan Pesan Penting bagi Seluruh Anggota KORPRI
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 8 Desember 2024 - 12:09 WIT

Dinas Perikanan Mimika Kembangkan SDM OAP Lewat Program Budidaya Ikan Air Tawar

Jumat, 6 Desember 2024 - 01:23 WIT

Pilkada 2024 Berlangsung Baik dan Aman, Pj Bupati: Terima Kasih kepada Masyarakat Mappi

Kamis, 5 Desember 2024 - 21:21 WIT

Dinas PUPR Mimika Gelar Seminar Akhir Perencanaan Pengendalian Abrasi Kokonao

Sabtu, 30 November 2024 - 20:04 WIT

Indosat Beri Dukungan Layanan Telekomunikasi Gratis Bagi Korban Erupsi Gunung Lewotobi

Sabtu, 30 November 2024 - 07:26 WIT

Selama Pilkada di Mimika Satu ASN Dinonjobkan

Berita Terbaru