Pemkab Mimika Salurkan 2 Ribu Paket Sembako Bagi Warga 3 Kampung Terdampak Banjir

Jefri Manehat

Selasa, 29 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sejumlah sembako dari Pemda Mimika bakal disalurkan ke tiga kampung terdampak banjir dan longsor di Distrik Tembagapura, Mimika, Papua Tengah.

i

Sejumlah sembako dari Pemda Mimika bakal disalurkan ke tiga kampung terdampak banjir dan longsor di Distrik Tembagapura, Mimika, Papua Tengah.

MIMIKA – Pemerintah Kabupaten Mimika menyalurkan 2.000 paket sembako kepada masyarakat tiga kampung yang terdampak musibah banjir dan longsor di Distrik Tembagapura, Mimika, Papua Tengah, Selasa (29/8/2023).

Ketiga kampung terdampak bencana tersebut yakni kampung Baluni, Jagamin, dan Kampung Arwanop.

Bantuan sembako diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Mimika, Valentinus Sudarjanto Sumito, kepada masing-masing Kepala Kampung didampingi Kepala Distrik Tembagapura, Thobias Yawame di Bandara Mozes Kilangin, Timika.

Pj Bupati Mimika, Valentinus Sudarjanto Sumito, secara simbolik menyerahkan bantuan sembako kepada tiga Kepala Kampung di Bandara Mozes Kilangin, Timika.

Pj Bupati Mimika menyampaikan bahwa semua bantuan ini akan dikirimkan melalui transportasi udara (helikopter) yang disewa khusus oleh Pemda Mimika.

“Besok, seluruh bantuan diterbangkan ke 3 kampung karena masyarakat di sana sangat membutuhkan bantuan saat ini dan jembatan yang sebagai akses masyarakat sudah terputus akibat dihantam banjir dan longsor,” ujarnya.

Sementara terkait jembatan yang rusak, kata Valentinus, Pemerintah Kabupaten Mimika akan duduk bersama dan berkoordinasi dengan pihak PT Freeport Indonesia.

Baca Juga :  PSU Ricuh di Mimika, KPU Duga Ada Mobilisasi Massa

Valentinus juga mengistruksikan Dinas PUPR meninjau ke lokasi kejadian untuk melihat secara langsung kerusakan yang terjadi agar jembatan dapat segera dibangun kembali, mengingat jembatan tersebut adalah satu-satunya akses keluar bagi masyarakat.

Tampak jembatan gantung yang rusak akibat banjir dan longsor di Distrik Tembagapura, Mimika, Papua Tengah.
Tampak jembatan gantung yang rusak akibat banjir dan longsor di Distrik Tembagapura, Mimika, Papua Tengah.

“Jembatan yang menghubungkan akses masyarakat di perkampungan ini mengalami rusak total sehingga kita perlu bergerak cepat untuk membangun jembatan,” tuturnya.

“Dan saya sudah perintahkan Dinas PUPR untuk mengutus tim ke sana, mengecek langsung dimana posisi yang paling tepat untuk membuat jembatan,” pungkasnya.

Follow WhatsApp Channel galeripapua.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pimpin Apel, Pj Sekda Mimika Tegaskan OPD Siapkan Hal Ini
Rasionalisasi, Anggaran Kios Pangan Keliling di Mimika Dipangkas
Kiprah Papua Ultimate Frisbee Bumikan Olahraga Piring Terbang di Mimika
Dinas Pendidikan Mimika Kelola APBD Rp1 Triliun di 2025
Pemkab Mimika Batasi Pengiriman Telur ke Luar Daerah
Disiplin ASN Pemkab Mimika Jadi Sorotan
Soal Penyerahan DPA, Begini Penjelasan Sekda Mimika
Pemkab Mimika Siap Jalani Inpres Pemangkasan 50 Persen Biaya Perjalanan Dinas
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Februari 2025 - 20:03 WIT

Pimpin Apel, Pj Sekda Mimika Tegaskan OPD Siapkan Hal Ini

Minggu, 9 Februari 2025 - 22:40 WIT

Kiprah Papua Ultimate Frisbee Bumikan Olahraga Piring Terbang di Mimika

Jumat, 7 Februari 2025 - 17:55 WIT

Dinas Pendidikan Mimika Kelola APBD Rp1 Triliun di 2025

Jumat, 7 Februari 2025 - 17:24 WIT

Pemkab Mimika Batasi Pengiriman Telur ke Luar Daerah

Senin, 3 Februari 2025 - 19:15 WIT

Disiplin ASN Pemkab Mimika Jadi Sorotan

Berita Terbaru

Kapolsek Mimika Baru, AKP Putut Yudha Pratama. (Foto: Istimewa)

Hukrim

Pelaku Begal di Mile 21 Timika dalam Kejaran Polisi

Senin, 17 Feb 2025 - 20:08 WIT

Pj Sekda Mimika, Petrus Yumte, tengah memimpin apel di halaman kantor Pusat Pemerintahan Kabupaten Mimika, Senin (17/2/2025). (Foto: Galeri Papua/Ahmad)

Pemerintahan

Pimpin Apel, Pj Sekda Mimika Tegaskan OPD Siapkan Hal Ini

Senin, 17 Feb 2025 - 20:03 WIT