MIMIKA – Insiden kebakaran terjadi di dalam kawasan Sekolah Sentra Pendidikan, Jalan Poros SP2 – SP5, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Jumat (7/2/2025).
Pantauan Galeripapua.com, peristiwa kebakaran itu menghanguskan sebuah bangunan yang merupakan pos penjagaan, Pos Sentra milik Kodim 1710/Mimika.
Adapun terlihat kendaraan bermotor roda dua yang turut dilahap api di depan bangunan tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mimika, Stepinus Marandof, menyebut kebakaran itu terjadi sekitar pukul 03.40 WIT.
Dikatakan, pada saat kebakaran, pihaknya langsung menerjunkan 20 personel dan 2 unit armada mobil pemadam kebakaran (damkar) ukuran 10.000 liter dan 3.000 liter.
“Penyebab kebakaran kami tidak tahu. Sementara dari Polres lagi lakukan olah TKP,” ujarnya saat dikonfirmasi via pesan WhatsApp, Jumat siang.

Kapolres Mimika, AKBP Billyandha Hildiario Budiman, membenarkan bahwa pihaknya melalui Tim Inafis telah melakukan olah TKP.
Dia mengungkapkan, ada tiga personel TNI yang menjadi korban akibat insiden kebakaran ini.
“Korban 3 personel TNI, sedang dirawat di RS Ban Kodim. Untuk lebih jelasnya mungkin bisa langsung ke Kodim kaka,” kata AKBP Billyandha melalui pesan WhatsApp.
Sementara Dandim 1710/Mimika, Letkol Inf. Mochammad Slamet Wijaya, hingga kini belum merespons pesan konfirmasi yang dikirim Galeripapua.com via pesan WhatsApp, Jumat Siang